google addsense

Rabu, 13 Februari 2008

TEKNOLOGI ADAPTER VIDEO

Suatu adapter video dirancang dengan teknologi yang tepat agar dapat mengelola jumlah data tertentu dan mempercepat proses penmpilan gambar. Terdapat tiga teknologi yang mendukung kinerja dan harga dari suatu adapter video yaitu :

1. Teknologi Chip yang digunakan

Adapter video pada umumnya menggunakan tiga jenis chip yaitu frame buffer, fixed function accelerator dan programmable coprocessor.

a. Frame Buffer

Frame buffer merupakan rancangan chip yang paling tua dan sederhana. Jenis ini memerlukan bantuan CPU ntuk menghitung lebih dahulu data untuk tiap pixel di layar dan yang akan dikirimkan pada adapter videonya. sebenarnya teknologi frame buffer ini sudang ditingkatkan antara lain dengan menggunakan memori cache. Frame buffer biasanya digunakan pada aplikasi DOS

b. Accellerator

Adapter Video yang menggunakan teknologi accelerator ini mempunyai kinerja yang lebih tinggi daripada frame buffer. Hal ini dikarenakan accelerator tidak melibatkan CPU didalam penanganan dan pengolahan video. Akibatnya tugas CPU lebih ringan dan waktu yang diperlukan untuk mentransfer data dari CPU ke adapter video menjadi lebih singkat.

c. Coprocessor

Adapter video yang menggunakan teknologi coprocessor adalah yang paling fleksibel bila dibandingkan dengan frame bufer dan accelerator. Karena chip yang digunakan dapat dikendalikan atau diprogram melalui program drivernya sehingga dapat disesuaikan dengan kebutuhan software tertentu. Contoh implementasinya ialah pada program AUTOCAD.

2. Teknologi RAM yang digunakan

Adapter video yang menggunakan DRAM akan lebih murah daripada yang menggunakan VRAM. Akan tetapi VRAM lebih cepat proses kerjanya. Hal ini dikarenakan DRAM menggunakan sistem penyaluran data satu demi satu yaitu DTA I/O PORT baik dalam mengirim atau menerima data dari CPU. Jadi satu port data digunakan untuk mengirim dan menerima data. Sedangkan VRAM dapat bekerja secara simultan atau dapat menggunanakan dua buah saluran sekaligus atau dapat menggunakan dua buah saluran sekaligus yaitu Random access Port dan Serial Read Port.

3. Teknologi BUS yang digunakan.

Teknologi BUS yang dipergunakan akan banyak mempengaruhi kecepatan transfer data dari CPU ke video adapter. BUS adapter video pada umumnya yaitu ISA, PCI dan AGP. Tiap teknologi BUS memiliki kecepatan tranfer data yang berbeda dimana ISA memiliki kecepatan transfer 8,33 MHz, PCI memiliki kecepatan sekitar 30 MHz dan AGP memiliki kecepatan tranfer 60 MHz.

Tidak ada komentar: